Fungsi Lembaga Masyarakat
2029 views
Fungsi Lembaga Masyarakat
Eksistensi lembaga masyarakat dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia sudah merupakan suatu kebutuhan yang harus terpenuhi mengingat lembaga masyarakat mengemban fungsi yang cukup vital dalam kehidupan bernegara.
Fungsi yang dimiliki oleh lembaga masyarakat adalah fungsi komunikasi, fungsi kontrol dan evaluasi, serta fungsi katalisator perubahan. Dalam menjalankan fungsi komunikasi, lembaga masyarakat dapat dijadikan sebagai lembaga perantara untuk menyalurkan aspirasi masyarakat kepada pemerintah. Meskipun lembaga masyarakat tidak mempunyai akses langsung dalam pengambilan keputusan kenegaraan tetapi melalui fungsi komunikasi tersebut lembaga masyarakat memiliki akses dalam menyampaikan aspirasi masyarakat. Penyampaian aspirasi tersebut dapat ditujukan langsung kepada pihak eksekutif pemerintahan maupun legislatif yang pada alchirnya akan dijadikan pertimbangan bagi kedua lembaga kenegaraan tersebut dalam membuat suatu keputusan.
Selanjutnya dalam menjalankan fungsi kontrol dan evaluasi, lembaga masyarakat yang berkedudukan tidak terikat di bawah pemerintah (bukan sebagai underbow pemerintah), mempunyai fungsi untuk mengontrol kegiatan pemerintah. Hal ini dimaksudkan untuk menjamin pemerintah berjalan pada rel yang seharusnya. Kontrol yang selama ini dilakukan oleh lembaga legislatif perlu ditopang dengan kontrol dari lembaga masyarakat yang dimaksudkan untuk menghindari terjadinya penyelewengan kekuasaan serta untuk menjamin penyelenggaraan kenegaraan sesuai dengan kepentingan publik dan dapat dipertanggungjawabkan kepada publik.
Fungsi terakhir lembaga masyarakat sebagai katalisator perubahan tercermin dalam hal perubahan sistem untuk merumuskan dan mengungkapkan serta menganjurkan posisi-posisi yang tidak ada dalam aliran utama politik yang ada (mapan) dan karena itu tidak didukung oleh kebijakan yang berlaku umum. Kemampuan ini berbeda dengan peran penting dan sah dari badan-badan umum untuk hanya mendukung dan mempromosikan kebijakan umum yang telah disahkan secara luas melalui proses politik.
Masih dalam kaitannya dengan hal tersebut,
terdapat peranan lembaga masyarakat yaitu sebagai wadah penyalur kegiatan sesuai
kepentingan anggotanya, wadah pembinaan dan pengembangan anggotanya dalam usaha
mewujudkan tujuan organisasi, wadah peranserta dalam usaha menyukseskan
pembangunan nasional. Selain sebagai wadah, lembaga masyarakat juga sebagai
sarana penyalur aspirasi
Artikel Lainnya
Mengetahui Apakah Suatu Variabel Sudah Ada Menggunakan isset()
Fungsi isset() berguna untuk mengecek apakah suatu
dilihat 1970 kali
Mekanisme dalam Kontrak Migas - Production Sharing Contract
Mekanisme dalam Kontrak Migas ( Production Shari
dilihat 1980 kali
Wisata Ombak Bono Teluk Meranti Kuala Kampar
WISATA OMBAK BONO TELUK MERANTI KUALA KAMPAR In
dilihat 1248 kali